Kartika Inti Sejati: Integrasi lebih mudah dengan Implementasi Oracle NetSuite ERP
Ervan2022-11-01T09:02:11+07:00Kartika Inti Sejati merupakan perusahaan yang bergerak di bidang Bakery Confectionery yang berdiri sejak tahun 2005 di Bandung sebagai anak perusahaan dari Kartika Sari.
Produk-produk Kartika Inti Sejati mengedepankan kualitas dengan membuat produk rumahan (homemade) yang mengutamakan kualitas produk lokal terbaik dengan daya simpan yang panjang hingga lebih dari 3 (tiga) bulan. Produk Kartika Inti Sejati telah mengantongi sertifikat halal MUI dan didukung penerapan standar Internasional berupa ISO 22000 sebagai bukti jika produk buatan Kartika Inti Sejati telah memenuhi standar manajemen keamanan pangan yang terjamin kualitas dan higienitasnya.
Kartika Inti Sejati beralih menggunakan Oracle NetSuite untuk memudahkan proses integrasi laporan yang berbasis cloud dan didukung dengan sistem yang mudah.

Dengan visi menjadi pemimpin bakery confectionery di dunia, Kartika Inti Sejati secara aktif terus memproduksi produk yang berkualitas yang bisa dinikmati seluruh masyarakat Indonesia dan ekspansi ke kancah Internasional. Dengan terus berkembangnya Kartika Inti Sejati ini, tim merasa jika program yang digunakan terasa lambat dalam proses menerima dan mengolah data. Para karyawan terhalang karena minimnya fitur real-time dan program yang digunakan belum berbasis cloud. Seringkali data yang ada tidak diterima secara bersamaan. Hal ini membuat laporan jadi tertunda yang berimbas pada lambatnya proses pengambilan keputusan.
Berangkat dari keluhan tersebut, Kartika Inti Sejati merasa perlu untuk mulai beralih ke sistem yang lebih fleksibel dan cocok dengan permasalahan yang ada di era modern ini.
2 (Tahun) lalu Kartika Inti Sejati memutuskan untuk mulai beralih ke Oracle NetSuite ERP untuk membantu kolaborasi antar tim yang lebih fleksibel, cepat dan mudah. Perusahaan yang dipimpin oleh Andrew Purnomo ini telah meninjau banyak keuntungan yang bisa didapatkan dari aplikasi berbasis cloud tersebut. Dengan cepat tim di perusahaan merasakan manfaat dari Oracle NetSuite ERP yang mampu memenuhi kebutuhan mereka. “NetSuite membantu kita di perusahaan secara keseluruhan karena masing-masing department bisa mendapatkan akses real-time, terus untuk mengambil keputusan sudah gak lebih silo mentality ya, jadi tiap department bisa terintegrasi, semua bisa berkolaborasi,” ujar Andrew Purnomo, President Director Kartika Inti Sejati.
Sebelum mulai sepenuhnya menggunakan Oracle NetSuite ERP secara optimal, PointStar memberikan Basic & Admin Training yang berfokus pada Basic Functionality dan Administrator Functionality untuk lebih memahami fitur-fitur yang ada di Oracle NetSuite ERP sehingga proses penerapannya bisa diterima dengan baik ke seluruh karyawan yang berjumlah 320 hingga saat ini. Tim dari divisi Finance merasakan benar manfaat dari Oracle NetSuite ERP yang sudah mulai digunakan dan diakses setiap hari.
“Dengan adanya Oracle NetSuite ini, menurut saya itu sangat membantu kami karena sudah web-based dan sudah di cloud, itu untuk safety data, (software) itu juga sudah sangat terpercaya.”
Maryani Wijaya, Finance Accounting & Procurement Manager Kartika Inti Sejati.
Berkantor pusat di Bandung dengan kantor cabang di Surabaya dan Jakarta, Kartika Inti Sejati memproduksi semua produk miliknya di pabrik yang telah bersertifikasi ISO 22000. Setelah semua proses pengolahan selesai, langkah yang tidak kalah krusial ialah proses distribusi ke seluruh Indonesia. Oracle NetSuite ERP yang digunakan perusahaan ini juga membantu tim logistik dalam mempermudah proses pelacakan dan pengiriman barang ke seluruh Indonesia.
“Semua proses di logistik itu menggunakan sistem, baik itu mulai dari penerimaan, pengelolaan dalam gudang sendiri sampai dengan pendistribusian, itu semua menggunakan NetSuite,” tambah Hendra Martono, Logistic Manager Kartika Inti Sejati.
PointStar sebagai mitra Oracle NetSuite bintang 5 di Indonesia tidak segan untuk memberikan arahan dan tuntunan terbaik bagi seluruh kliennya terkait produk yang digunakan. Layanan 24 jam diberikan untuk membantu klien saat menjumpai hambatan yang diterima saat mengakses produk Oracle NetSuite yang digunakan.
Andrew mengungkapkan “Kita juga dibantu oleh PointStar dalam implementasi NetSuite, kita (merasa) terbantu sekali karena tim support-nya ready for 24 hours dan juga kita diberi penjelasan detail mengenai program ini, dan juga saat implementasi, kita dituntun sekali, dari pelatihan dan jumlah man hours yang kita dapat. Juga misalnya, ada yang tidak mengerti, jadi memang tim jadi lebih mudah untuk mengaplikasikan semua sistem ini. “
Oracle NetSuite ERP telah mengubah cara kerja Kartika Inti Sejati jadi lebih efektif dan efisien dan membantu mempercepat perkembangan perusahaan Kartika Inti Sejati melalui program ERP berbasis cloud.